Selai kacang atau peanut butter tidak hanya untuk bekal siang di sekolah, produk serbaguna ini secara mengejutkan baik untuk kesehatan Anda. Dengan kandungan protein yang tinggi dan minyak sehatnya, membantu penurunan berat badan, diabetes dan bahkan penyakit Alzheimer. Berikut ini adalah khasiat tersembunyi dari peanut butter, seperti dilansir laman Prevention.
1. Membantu menurunkan berat badan
Kombinasi serat (dua gram per porsi) dan protein (delapan gram per porsi) akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama.Plus, tidak ada yang lebih memanjakan dari menjilati selai kacang dari sendok dan membantu pelaku diet melawan ngidam.
2. Mengandung banyak nutrisi
Satu porsi selai kacang mengandung 3 mg vitamin E antioksidan kuat, 49 magnesium, 208 mg kalium dan 0,17 mg vitamin B6. Penelitian menunjukkan bahwa makan kacang /selai kacang bisa menurunkan risiko penyakit jantung, diabetes dan kondisi kesehatan kronis lainnya.
Satu penelitian yang diterbitkan dalam Journal of American Medical Association menemukan bahwa mengonsumsi 1 ons kacang atau selai kacang (sekitar dua sendok makan) minimal lima hari seminggu bisa menurunkan risiko diabetes berkembang dengan hampir 30 persen.
3. Selai kacang mengandung lemak baik
Selai kacang penuh lemak tak jenuh tunggal untuk jantung sehat. Sebuah penelitian baru menemukan bahwa orang dewasa resisten insulin yang makan diet tinggi monos memiliki sedikit lemak perut dibandingkan orang yang makan lebih banyak karbohidrat atau lemak jenuh.
Cara membeli selai kacang terbaik:
Sodium: Hitungan bisa berkisar dari 40 mg sampai 250 mg per dua sendok makan porsi. Perlu diingat bahwa kandungan natrium tinggi cenderung menutupi rasa kacang.
-Sugar: Merek alami mengandung satu sampai 2 g gula sebanyak merek komersial.
Di Ambil Dari : Radar Banten
Comments
Post a Comment